More

    Pondok Pesantren Salafiyah Nahdlatul Ulum Cempaka

    A. Sejarah

    Pondok Pesantren Salafiyah Nahdlatul Ulum (NU) berdiri pada tahun 2002. Semula Pondok pesantren ini menggunakan metode salafiyah murni, tidak menyelenggarakan pendidikan formal. Basis pengkajian Ponpes ini adalah kitab kuning dengan target capaian dalam tiga tahun santri telah dapat membaca kitab kuning.

    Madrasah Tsanawiyah dan Aliyah NU selain mengikuti kurikulum standar Nasional, juga diperkuat oleh basis keilmuan keislaman standar pesantren salafiyah dan timur tengah. Hal ini dimaksudkan agar para santri NU akan dapat berkiprah memimpin umat di tengah masyarakat dengan ilmu para ulama salafussolih yang diturunkan secara turun temurun oleh para kiayi salafiyah.

    Selain itu, juga diperkuat dengan belajar menulis kitab kuning. Pengasuh ponpes NU sendiri telah mengarang kitab yang diperuntukan untuk mengajar para santri di antaranya: Kitab Alfikrotunnahdliyyah, Syarhu Matnil Awaamil, Atta’aruf fii limit tasawwuf, Asyawqoh fi risaalatis shorfiyyah, Al-Burhan fi Tajwidil qur’an, Tuhfatuttolibin fil masailil fiqhiyyah, tuhfatunnadzirin fil mantiqi, Nihayayatul maqsud syarah nadzam maqsud dll.

    B. Sistem Pendidikan

    Pendidikan Formal

    1. Madrasah Tsanawiyah NU
    2. Madrasah Aliyah NU

    Pendidikan Non Formal

    1. Madrasah Diniyyah .
    2. Tahfidzul Qur’an

    Ekstrakurikuler

    1. Tahfidzul Qur’an
    2. Kajian Kitab kuning
    3. Tahlil
    4. Imamah
    5. Khitobah
    6.  Muhadlarah (Latihan Pidato/Dakwah)
    7. Seni Hadroh
    8. Kursus B. Arab dan B. Inggris
    9. Ketrampilan Hidup dan Wirausaha
    10. Pramuka
    11. PMR
    12. Paskibra
    13. Sepakbola
    14. Marching Band
    15. Beladiri

    Fasilitas

    1.  Masjid
    2.  Asrama Pesantren
    3. Gedung Sekolah
    4. Gudang
    5.  Perpustakaan
    6.  MCK/WC
    7.  Laboratorium Komputer
    8.  Laboratorium Bahasa
    9. Ruang tamu
    10.  Kopontren
    11.  Dapur
    12.  Aula
    13.  Lapangan
    14.  Kantor
    15. Kantin

    C.Pengasuh

    KH. Imaduddin Utsman

    D. Alamat dan Kontak

    Jl. Nawawi Muda, Kampung Cempaka, No.10, Desa Kresek, Kec. Kresek, Tangerang, Banten

    Kode Pos: 42196

    Facebook Comments Box

    Latest articles

    Terbaru

    spot_img