More

    Profil Pondok Pesantren Rasyidiah Khalidiyah, Kalimantan Selatan

    A.Sejarah

    Pondok Pesantren Rasyidiah Khalidiyah yang biasa disingkat RAKHA ini didirikan pada 13 Oktober  1922. Pesantren ini didirikan oleh Tuan Guru K.H Abdurrasyid, alumnus Universitas Al Azhar Cairo dari tahun 1912-1922.

    Pesantren awalnya bernama Arabische School (Sekolah Arab) dan berawal dari sebuah rumah sederhana yang terletak di Desa Pakapuran Amuntai, Kalimantan Selatan. Pesantren ini sangatlah terkenal di Kalimantan.

    Periode 1942 s/d 1978 sebagai pengembangan menjadi Pondok Pesantren NORMAL ISLAM dan selanjutnya menjadi Pesantren RASYIDIYAH KHALIDIYAH.

    Dalam periode ini kepimpinan diserahkan kepada kader penerus dengan mengembangkan dan memasukkan materi pengetahuan umum dan eksakta dan pembagian tingkatan dari Ibtidaiyah , Tsanawiyah dan Aliyah.

    Dan pada Periode ini setelah kepimpinan dipegang oleh KH.Dr. Idham Chalid , telah membangun sistem Pendidikan dengan manajerial yang cukup maju dan dibangunnya beberapa unit pendidikan sesuai kebutuhan masyarakat pada waktu itu.

    B.Sistem Pendidikan

    Pendidikan Formal 

    1. Sekolah Tinggi Agama Islam ( STAI RAKHA )
    2. Madrasah Aliyah Normal Islam Putra
    3. Madrasah Aliyah Normal Islam Putri
    4. Madrasah Tsanawiyah Normal Islam Putra
    5. Madrasah Tsanawiyah Normal Islam Putri
    6. Ma’had aly
    7. Qismu Takhassus Diny
    8. Raudhah Tahfidz Al – Qur’an
    9. Taman Pendidikan Al-Qur’an / Taman Kanak-kanak Al Qur’an
    10. Pendidikan Usia Dini ( PAUD )
    11. RA Normal Islam Terpadu
    12. MI Normal Islam Terpadu

    Pendidikan Non Formal

    1. Madrasah Diniyah
    2. Tahfidzil Qur’an
    3. Takhassus Pendalaman  Kitab Kuning

    Ekstrakurikuler

    1.Tahsin dan Tahfidz Qur’an
    2. Tahassus Kitab Salafy
    3. Seni Baca Alquran
    4. Khitobah 3 Bahasa
    5. Hadroh
    6. Praktek Ubudiyah
    7. Pramuka
    8. Beladiri
    9. English Club
    10. Komputer
    11. Futsal
    12. Volly
    13. Basket
    14. Tenis meja
    15. PMR
    16. Paskibra

    Fasilitas

    1.Gedung Sekolah
    2. Pesantren
    3. Ruang Guru dan Staff
    4. Laboratorium Komputer
    5. UKS
    6. Masjid
    7. Dapur
    8. Tempat Parkir
    9. Internet dan Hotspot area
    10. Lapangan Serbaguna
    11. Aula
    12. Perpustakaan
    13. Kantin
    14. Koperasi

    C.Pengasuh

    1. Tuan Guru H. Abdurrasyid
    2. KH.Dr. Idham Chalid
    3. H. Syafriansyah
    4. DR KH Husin Nafarin
    5. KH Saberan Effendi
    6. KH Saukani

    D.Alamat dan Kontak

    Jl. Rakha Pakapuran, Amuntai, Kabupaten : Hulu Sungai Utara

    Kode Pos : 71471

    Telepon : (0527) 61231

     

    Facebook Comments Box

    Latest articles

    Terbaru

    spot_img